
“OWL CITY Jakarta Concert: Tennis Indoor, 28 Oct 11 http://owlcitymusic.com/events tix on sale: 29 May’11 @javamusikindo,” tulis Adrie.
Untuk penjualan tiket, JavaMusikindo akan mulai menjual tiket secara pre-sale mulai 29 Mei mendatang. Harga yang dipatok pada saat presale adalah Rp.300.000 (Tribun) dan Rp.350.000 (Festival). Sementara untuk harga normalnya adalah Rp.450.000 (Tribune) dan Rp.500.000 (Festival).
Konser Adam Young, atau lebih dikenal dengan Owl City ini akan dimeriahkan pula oleh Breanne Düren. Selama ini, Breanne Düren dikenal sebagai keyboardist dan juga backing vokal dari Owl City.
Owl City sudah merelease album kedua yang berjudul “All Things Bright and Beautiful” pada 14 Juni 2011. Sementara single pertamanya, “Alligator Sky” sudah menjadi top request di beberapa radio di Indonesia.

Posting Komentar